Cek Mutasi Bank DKI Lewat m-Banking dan i-Banking, Ini Cara Mudahnya

Cara cek mutasi Bank DKI bisa dilakukan dengan mudah oleh para nasabah. Cek mutasi rekening biasanya bertujuan untuk mengetahui transaksi yang telah terjadi dalam periode tertentu.

Dikutip dari buku Memahami Bisnis Bank oleh Ikatan Bankir Indonesia, mutasi rekening bank adalah semua catatan atau riwayat transaksi yang terjadi dalam sebuah rekening. Hal itu bisa berupa aliran dana masuk atau dana keluar.

Baca Juga :
Jual Saldo Paypal
Jual Beli Saldo Paypal
Saldo Paypal Terpercaya

Ketika kamu selesai mengambil uang, secara otomatis terjadi mutasi debit di rekening. Artinya saldo tabungan kamu menjadi berkurang. Sebaliknya, jika kamu menabung atau mendapat transferan uang ke rekening pribadi, terjadi mutasi kredit yang artinya saldo tabungan kamu akan bertambah.

Untuk para nasabah Bank DKI yang ingin mengecek mutasi Bank DKI, kamu bisa melakukannya dengan mudah lewat aplikasi m-Banking JakOne dan internet banking Bank DKI. Untuk mengetahui prosedurnya, simak penjelasan berikut.

Cara Cek Mutasi Bank DKI

Dikutip dari laman resmi Bank DKI, para nasabah bisa melakukan prosedur cek mutasi Bank DKI lewat aplikasi JakOne Mobile dan i-banking DKI. Berikut langkah-langkah selengkapnya.

Cara Cek Mutasi Bank DKI Lewat Aplikasi JackOne Mobile

Berdasarkan laman resmi bankdki.co.id, JakOne Mobile merupakan aplikasi layanan keuangan yang terdiri dari Mobile Banking dan Mobile Wallet. Keduanya dapat digunakan untuk melakukan transaksi kebutuhan sehari-hari pada merchant yang bekerja sama dengan Bank DKI.
Sebelum melakukan cek mutasi Bank DKI lewat aplikasi JakOne Mobile, pastikan kamu sudah melakukan aktivasi mobile banking tersebut terlebih dahulu. Jika sudah, berikut langkah-langkah cek mutasi rekening bank DKI yang bisa diikuti:

1. Lakukan login pada aplikasi JakOne Mobile

Langkah pertama yang harus dilakukan, yaitu membuka aplikasi Jakone yang terpasang pada HP kamu. Kemudian masukkan kode akses atau PIN Password.

2. Pilih Menu Informasi Rekening

Setelah itu, pada halaman utama pilih informasi Rekening.

3. Cek 5 Transaksi

Setelah itu pilih opsi Cek 5 Transaksi. Lewat aplikasi ini, para nasabah bisa mengetahui lima transaksi rekening terakhir kamu.

4. Masukkan PIN

Setelah itu masukkan PIN m-Banking Bank DKI dan klik OK.

5. Selesai

Selesai, aplikasi akan menampilkan lima transaksi terakhir yang telah terjadi di rekening Bank DKI kamu.

Cara Cek Mutasi Bank DKI Lewat Internet Banking Bank DKI

Dikutip dari laman bankdki.co.id, layanan internet banking Bank DKI terbuka untuk semua nasabah yang memiliki rekening tabungan, giro, dan deposito. Untuk bisa menggunakan layanan ini kamu perlu melakukan registrasi dan aktivasi terlebih dahulu.
Registrasi dapat dilakukan dengan mendaftar ke Customer Service di kantor cabang Bank DKI tedekat. Jika sudah aktif, layanan ini bisa digunakan untuk berbagai transaksi finansial seperti cek mutasi rekening bank DKI. Berikut cara lengkapnya.

Baca juga :
Jasa Pbn Premium
Jasa Pbn Berkualitas
Jasa Pbn

1. Kunjungi laman Internet Banking Bank DKI

Buka peramban melalui perangkat pribadi, kemudian kunjungi laman https://ib.bankdki.co.id/.

2. Masukkan User ID dan Password

Selanjutnya masukkan user ID dan Password iBanking DKI. Kemudian klik Login.

3. Pilih Menu Informasi Rekening

Setelah berhasil masuk di halaman utama, cari informasi rekening dan pilih mutasi rekening.

4. Pilih rekening yang terdaftar

Tahap selanjutnya, pilih rekening yang terdaftar di Internet Banking Bank DKI.

5. Pilih periode mutasi

Setelah itu pilih periode mutasi rekening Bank DKI. Melalui i-banking DKI kamu bisa mengetahui transaksi yang terjadi selama satu bulan terakhir.

6. Klik Periksa

Setelah menentukan periode mutasi, informasi mutasi rekening bank DKI akan muncul di sebelah kanan layar.

Demikian cara cek mutasi Bank DKI yang bisa dilakukan para nasabah dengan mudah. Semoga informasi ini membantu dan bermanfaat, ya!

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *